Serpihan Kata

Kekuatan itu datangnya dari hati bukan sekedar fikiran yang memotivasi.. banyak pejuang dalam hidup ini yang akhirnya meraih kemuliaan karena berawal dari kekuatan hatinya

Pejuang itu adalah mereka yang senantiasa bersama segala asa kebaikan yang diusahakannya

Buah dari ikhlas adalah sabar. jika kita mampu bersabar maka kita akan dinilai mampu melewati ujianNya dengan baik. maka milikilah kesabaran yang baik itu...

Iman itu membangkitkan energi. Energi itu mengalir; berpindah ke orang lain. Sabar itu harus punya kekuatan iman, kekuatan jiwa.

Ikhlas adalah ketika usaha tak sebanding antara hasil dan harapan serta tak membuat diri tenggelam dalam kesedihan dan penyesalan.

Ikhlas itu tetap beramal meski apresiasi tak sebanding dengan kontribusi yang telah diberikan. Dinilai atau pun tidak, tetap beramal.


Ganbatte kudasai.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PULANG

Prototipe Guru Indonesia Abad 21

Bekal Nikah eps. 3